Untuk mendapatkan hasil penetasan yang optimal perlu kiranya kita membuat kartu kontrol penetasan. Tujuannya adalah sebagai pengingat kegiatan perlakuan terhadap telur-telur yang ditetaskan selama kurun waktu penetasan, mulai dari hari pertama penetasan sampai dengan telur menetas. Lebih jelasnya lihat tabel kartu kontrol penetasan dibawah ini.
Data-data yang perlu dicatat adalah :
- Tanggal mulai penetasan sampai dengan telur menetas
- Hari ke-1 sampai dengan hari ke-n, untuk telur ayam dari hari ke-1 s.d hari ke-21, untuk telur puyuh mulai hari ke-1 s.d hari ke-17, untuk telur itik mulai hari ke-1 s.d hari ke-28)
- Tanda kegiatan pemutaran telur setiap hari, pemutaran ke-1 (berilah tanda misalnya A), pemutaran ke-2 (berilah tanda misalnya B), pemutaran ke-3 (tanda kembali seperti pemutaran ke-1), fungsi pemberian tanda pada kartu kontrol adalah agar kita tidak lupa memutar telur dan mengetahui posisi telur.
- Temperatur, fungsinya untuk mengingatkan besar suhu dalam ruang mesin tetas, sebab selama kurun waktu penetasan terjadi 2 s.d 3 kali perubahan suhu.